USER EDUCATION 2024 – LIBRARY OF UMMI Oleh: Miladia Fatimah Nur Safitri, S.I.Pust.
Perpustakaan UMMI (10/10/24) – Halo, Bibliophers! Siapa di antara kalian yang masih kebingungan saat pertama kali berkunjung ke perpustakaan kampus? Jika kalian termasuk orang-orang yang kebingungan, maka Perpustakaan UMMI punya solusinya By the Way, Perpustakaan UMMI kembali berpartisipasi pada rangkaian agenda Masa Ta’aruf dan Keakraban Fakultas (MASTAFAK UMMI) 2024.
Perpustakaan UMMI berpartisipasi dalam memberikan materi mengenai bimbingan pemakai dengan judul “User Education: All About Library of UMMI”. Dalam materi bimbingan pemustaka tersebut dijelaskan mengenai Perpustakaan UMMI secara keseluruhan, di antaranya:
1. Tim Perpustakaan UMMI,
2. Cara Aktivasi Keanggotaan,
3. Jam Buka Perpustakaan,
4. Layanan dan Koleksi Perpustakaan,
5. Inovasi dan Prestasi Perpustakaan,
6. Integritas Akademik Dalam Penulisan Karya Ilmiah, dan
7. Kelas Literasi Informasi.
Para Pustakawan bertugas untuk menyampaikan materi tersebut di 7 (tujuh) Fakultas, yaitu:
1. Fakultas Kesehatan (Yanti Sundari, S.Sos., M.I.Kom.),
2. Fakultas Sains dan Teknologi (Fuji Amalia Nurani, S.I.Pust.),
3. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (Pipit Fitriani, S.I.Pust.),
4. Fakultas Pertanian (Miladia Fatimah Nur Safitri, S.I.Pust.),
5. Fakultas Ekonomi (Syifa, S.I.Pust.),
6. Fakultas Hukum (Nurfahmi Azmi, S.I.Pust.), dan
7. Fakultas Ilmu Sosial (Yanti Sundari, S.Sos., M.I.Kom.).
Penyampaian materi tersebut dilaksanakan pada hari yang sama, yaitu Kamis, 03 Oktober 2024, bertempat di lingkungan UMMI. Tak lupa didampingi juga oleh Sie. Dokumentasi yang bertugas mendokumentasikan kegiatan. Di akhir sesi pematerian terdapat doorprize bagi 3 (tiga) orang yang beruntung. Doorprize tersebut berasal dari Perpustakaan UMMI dan Grafika Perpustakaan UMMI (sponsor).
Alhamdulillah, seluruh agenda User Education 2024 – Library of UMMI selesai dilaksanakan. Terima kasih untuk seluruh Tim Perpustakaan UMMI yang telah bertugas dengan baik. Seluruh evaluasi akan dijadikan perbaikan untuk pelaksanaan tahun berikutnya.
Sebagai penutup, kami dari Tim Perpustakaan UMMI mengucapkan: “Selamat Bergabung Mahasiswa Baru UMMI TA 2024/2025”. Jangan lupa untuk segera aktivasi keanggotaan kalian melalui tautan: https://opac perpustakaan.ummi.ac.id/index.php?p=mahasiswa atau hubungi petugas di Layanan Sirkulasi.
Mari berkunjung, belajar, berdiskusi, berkonsultasi, dan bermain di Perpustakaan UMMI. Kami tunggu kehadiran kalian! Salam literasi (*)